
Read also in English
Aos ogé dina Basa Sunda
[BANDUNG, unpadchoir.com] – Paduan Suara Mahasiswa Universitas Padjadjaran (PSM Unpad) menutup rangkaian kegiatan Penerimaan Anggota Baru (RPAB) dengan menyelenggarakan Malam Inaugurasi pada tanggal 22 November 2024. Acara yang berlangsung selama tiga hari dua malam ini dirancang untuk memberikan pemahaman mendalam mengenai budaya, nilai-nilai, serta dinamika organisasi PSM Unpad kepada calon anggota baru angkatan 2024.
Acara pada hari pertama difokuskan untuk pengenalan mendalam terhadap struktur organisasi, budaya, dan nilai-nilai yang menjadi dasar PSM Unpad. Para calon anggota baru juga diperkenalkan kepada akang teteh sebagai mentor yang memiliki peran penting dalam membimbing mereka. Hari kedua menjadi momentum penting dengan pelaksanaan Festival Paduan Suara, sebagai hasil dari latihan intensif yang telah dilakukan sejak awal. Pada hari yang sama, pelantikan anggota baru dilaksanakan secara khidmat melalui pemasangan slayer, diiringi lantunan lagu Syukur yang menjadi simbol resmi bergabungnya anggota baru ke dalam keluarga besar PSM Unpad.
Selain itu, rangkaian kegiatan juga melibatkan School of Concert Management (SOCM), sebuah program edukatif yang memberikan wawasan kepada anggota baru mengenai perencanaan dan pelaksanaan konser. SOCM bertujuan untuk mempersiapkan mereka menjadi individu yang terampil dalam mengelola program-program besar di masa depan, termasuk konser internal PSM Unpad.
Puncak acara berlangsung pada hari ketiga, diawali dengan sesi berbagi pengalaman dari alumni yang menjadi ajang untuk memberikan inspirasi kepada anggota baru. Setelah itu, antusiasme para anggota baru mencapai puncaknya dengan pengumuman kelompok terbaik dalam nominasi yang telah ditentukan. Acara ditutup dengan penampilan lagu-lagu spesial, seperti Sithi Molweni, Trashin’ the Camp, dan Masa Kecilku, yang dibawakan oleh panitia bersama akang teteh alumni.
Ketua Rangkaian Penerimaan Anggota Baru (RPAB), Khairunisa Innayah, memberikan pandangannya, “Pandangan saya terhadap Malam Inaugurasi atau Rangkaian Penerimaan Anggota Baru (RPAB) PSM Unpad adalah bahwa kegiatan ini sangat penting dan strategis dalam membangun fondasi yang kuat bagi perjalanan anggota baru di dunia paduan suara, khususnya di PSM Unpad. Kegiatan ini tidak hanya memberikan wawasan teknis dan pengalaman bernyanyi secara kelompok, tetapi juga memperkenalkan nilai-nilai, budaya, dan kebersamaan yang menjadi ciri khas PSM Unpad. Melalui acara ini, anggota baru tidak hanya belajar bernyanyi, tetapi juga memahami bagaimana menjadi bagian dari keluarga besar yang memiliki tujuan bersama.”
“Hal yang paling berkesan dan hanya bisa didapatkan di Malam Inaugurasi adalah Festival Paduan Suara (FPS). Momen ini memberikan pengalaman unik bagi anggota baru karena mereka tidak hanya mengaplikasikan ilmu-ilmu bernyanyi yang telah diajarkan oleh akang teteh selama rangkaian RPAB, tetapi juga merasakan bagaimana sinergi dalam sebuah kelompok paduan suara dapat menciptakan harmoni yang indah. FPS menjadi ajang yang menantang namun menyenangkan, karena di sini, anggota baru berlatih mengatasi rasa gugup, meningkatkan rasa percaya diri, dan merasakan kebersamaan yang luar biasa dalam tim kecil mereka. Ini adalah pengalaman yang sulit ditemukan di luar lingkungan PSM, apalagi dengan suasana hangat yang menyelimuti seluruh anggota PSM Unpad,” kata Naya.
Naya juga menambahkan bahwa simulasi sebagai panitia konser dalam Malam Inaugurasi menjadi pengalaman berharga yang berkesan. Anggota baru diajak untuk terlibat langsung dalam proses di balik layar, memahami kerja tim, tanggung jawab, dan pentingnya peran kecil dalam kesuksesan sebuah acara besar. Hal ini memperkuat rasa kepemilikan terhadap PSM Unpad sekaligus membekali mereka dengan keterampilan yang dapat berguna di masa depan.
Penulis: Brigitta Zefanya Manihuruk